Selasa, 30 November 2010

BIDANG LOGISTIK

 logistik sebagai management aliran atau flow management dari suatu tempat ke tempat lain. Apa saja yang termasuk di dalamnya? Garis besar flow management meliputi aliran sumber daya dan informasi. Keduanya memiliki sub bagian yang terpisah. Sebagai contoh, aliran sumber daya meliputi energi dan manusia. Beberapa sub bidang logistik antara lain adalah:
1. Informasi
2. Transportasi
3. Inventory
4. Warehousing
5. Material-handling
6. Packaging

Logistik merupakan suatu bagian dari supply chain management yang berfokus pada perpindahan barang dari tempat asal ke tempat tujuan, untuk mencapai kepuasan pelanggan. Tujuan utama dari logistik adalah mengatur siklus sehingga memberikan hasil yang bermanfaat bagi perusahaan, terutama pada efisiensi. 2 hal yang menjadi fokus utama dalam dunia logistik adalah internal logistik dan external logistik. Keduanya mengatur aliran dan penyimpanan material dari satu titik ke titik lain dengan fungsi utama meliputi inventory management, purchasing, transportasi dan distribusi, serta warehousing.

Inventory Management
Inventory management merupakan sistem pengaturan inventory dalam suatu perusahaan. Percaya atau tidak, sistem inventori yang dianut oleh suatu perusahaan dapat mencerminkan kinerja dari perusahaan tersebut. Banyak perusahaan menjadi bangkrut hanya karena perusahaan tersebut tidak dapat mengatur sistem inventori-nya. Peningkatan jumlah inventori perusahaan rentan menyebabkan munculnya dead stock. Contoh nyata, siapa tidak mengenal sepeda Federal. Pada era tahun 90an, jika orang menyebut sepeda gunung, yang terlintas dibenak mereka hanya 1 nama yaitu Federal. Bahkan jika orang pergi ke toko sepeda, ingin membeli sepeda gunung merk lain, mereka tetap menyebut, "Pak mau beli sepeda Federal merk anu". Namun, perusahaan ini akhirnya menjadi collapse dan harus menjual aset mereka kepada salah satu kompetitor nya pada waktu itu yang masih dalam taraf berkembang, yaitu Polygon. Konon, kejatuhan pabrik sepeda terbesar di Indonesia ini dikarenakan mereka mempunyai dead stock yang terlalu banyak akibat inventory management yang kurang bagus.

Purchasing
Purchasing merupakan salah satu bagian dari dunia logistik. Supply barang erat kaitannya dengan kinerja pemasok, yang tercover melalui sebuah purchasing department. Kejelian seorang purchaser dalam memilih vendor, akan memberikan dampak kepada sistem logistik suatu perusahaan. Bayangkan jika vendor yang anda miliki punya sistem kerja yang amburadul. Produk yang dikirim banyak yang cacat, lead time delivery juga lama, bahkan sering terlambat. Secara otomatis, sistem logistik anda akan menjadi kacau balau. dampaknya, customer order tidak dapat terpenuhi, sehingga profit menurun.

Transportasi dan distribusi
Salah satu inti dari logistik adalah transportasi dan distribusi. Kecepatan dan ketepatan menjadi tolak ukur utama di bagian ini. Bagaimana supply bisa sampai ke tempat tujuan sesuai dengan permintaan, sehingga proses berikutnya tidak terhambat. Banyak hal yang berpengaruh dalam hal ini, mulai dari kualitas armada transportasi, kejelian dalam menentukan rute, dan juga efisiensi biaya transportasi dan distribusi. Semuanya itu akan memberikan impact terhadap kinerja logistik anda.

Warehousing
Warehousing atau pergudangan merupakan bagian kecil dari logistik. Termasuk di dalamnya adalah sistem penyimpanan, material handling, FIFO sistem, cross-docking dan packaging. Banyak orang menganggap sepele masalah yang satu ini, namun warehouse merupakan salah satu bagian dalam perusahaan yang menentukan kinerja dari perusahaan tersebut.
Untuk lebih lengkapnya masing-masing sub bagian tersebut, dapat anda baca pada artikel khusus tentangnya.

1 komentar:

  1. Jasa Kurir Motor Dalam Kota Sistem Langganan Bisa Bayar Belakangan Segera Gunakan Aplikasi Kurir GoGoEx Express Segera Hubungi 021 79199900 atau 0812 86608678.

    Apa Saja Keuntungan Anda Menggunakan Jasa Kurir Motor Jakarta Melalui GoGoEx Express?

    - Tarif Sangat Bersahabat. Hanya Rp 2.500/KM.
    - Tarif Berlaku Untuk Pengiriman Same Day Service - Dijamin Sampai Pada Hari Yang Sama, Kurang Lebih Maksimum Dalam Waktu 5 Jam.
    - Tarif Kurir Motor Berlaku untuk Pick Up dan Pengiriman ke seluruh area di Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Timur, Bekasi, Tangerang, Depok.
    - Transportasi Pengiriman Menggunakan Motor. Berat Barang yang dapat dikirim Maksimum Sampai Dengan 25 Kg. Kalau Dihitung Per Kg nya, berarti Sangat Murah Bukan?
    - Anda Akan Dapat Lebih Berhemat Lagi, Bila Melakukan Order Multi Drop. Satu Kurir Motor Akan Melakukan Pengantaran Ke Beberapa Lokasi. Dijamin Akan Lebih Hemat.
    - Minimum Order Adalah Rp 15.000 Per Setiap Alamat.
    - Untuk Anda Sebagai Pelanggan Corporate Atau Anda Pebisnis Online, Manfaatkanlah Pembayaran Dengan Sistem Invoicing. Bisa Tempo 1 Minggu, 2 Minggu, 1 Bulan, Tergantung Permintaan Anda.
    - Setiap Saat Anda Dapat Melakukan Monitoring, Pelacakan Status Pengiriman Barang Anda.
    - Anda Akan Bisa Melihat Report Penggunaan Jasa Kurir Melalui GoGoEx Express Setiap Saat, Kapan Pun Cukup Akses Website GoGoEx Express.
    - Invoice Akan Dikirimkan Ke Email Anda. Anda Dapat Langsung Print dan Melakukan Pembayaran Dengan Berbagai Metode Pembayaran Yang Anda Pilih.

    Segera Hubungi Team CS GoGoEx Express Ke Nomor Telepon Di Profile Ini Untuk Order Jasa Kurir Express Jakarta Atau Anda Bisa Order Via Website GoGoEx Express Atau Download Aplikasi Nya di Google Play Store.

    Atau Bila Anda Pemain Ecomerce, Kami Siap Integrasi API Yang Akan Memudahkan Proses Order Jasa City Courier Anda. Segera Kunjungi Kantor GoGoEx Express Di Jl Mampang Prapatan Raya No 81 Jakarta Selatan Telepon : 021 79199900 Dan WA : 0812 86608678 untuk setiap kebutuhan Jasa City Courier Jakarta .

    BalasHapus